Pasca Lebaran, Fakultas Tarbiyah UIJ Beri Motivasi ke Mahasiswa Akhir

Jember – Fakultas Tarbiyah Universitas Islam Jember (UIJ) melakukan motivasi sekaligus evaluasi kepada mahasiswa semester akhir di ruang kelas R.1.05 kampus 1 UIJ (26/5).

Sebanyak 38 mahasiswa baik mahasiswa Reguler dan juga MADIN angkatan 2017 hadir mengikuti kegiatan. Point utama yang mendasari kegiatan tersebut adalah pembahasan progres pengerjaan tugas akhir SKRIPSI.

Dekan Fakultas Tarbiyah UIJ Jasuli mengatakan “Semester genap kurang lebih 2,5 bulan lagi selesai, jadi perlu adanya evaluasi sekaligus suntikan motivasi ke mahasiswa akhir agar dapat segera terselesaikan tugas Akhirnya”

Salah satu hal yang dijadikan pertimbangan pihak Fakultas Tarbiyah adalah menyayangkan mahasiswa jika harus mengeluarkan biaya nambah semester hanya karena alasan skripsinya tidak segera selesai.

“Kasihan jika harus nambah semester, skripsi itu mudah kalau dikerjakan secara konsisten dan hal itu merupakan tanggung jawab Fakultas untuk menggesek semangat mahasiswanya” ungkap Jasuli.

Selain itu, Sigit Prasetyo mahasiswa PAI 2017 menyatakan “Pertemuan ini membuat saya termotivasi dan merasa harus gerak cepat menyelesaikan skripsi, apalagi tadi di awal dikasih tahu pak Dekan kalau sisa semester kurang 2,5 bulan lagi. Andai kegiatan ini tidak dilakukan, kemungkinan besar saya santai-santai saja pak. Hehe”

Leave a Comment

Your email address will not be published.